DIARY LATSAR CPNS (13)
WHOLE OF GOVERNMENT:
TEORI DAN PRAKTEKNYA DI INDONESIA
WHOLE OF GOVERNMENT:
TEORI DAN PRAKTEKNYA DI INDONESIA
Kegiatan Latihan Dasar tanggal 20 Juli 2018 kali ini, kami
memulai sesi baru yang sangat menarik, yaitu tentang whole of Government besama Dr. Marcelino Pandin, Bapak Dedi A.
Barnadi, dan Bapak Bayu. Kami banyak
berdikusi tentang konsep whole of
Government, penerapan whole of
Government dalam pelayanan public di Indonesia, serta penerapan whole of Government dalam implementasi
kebijakan public di Indonesia. Berkaitan
dengan itu, kami juga banyak membahas tentang leadership service dan whole
of Government dalam konteks tata negara di Indonesia.
Pada intinya, munculnya konsep whole of Government merupakan jawabatan atas kondisi pemerintahan
Indonesia saat ini. Ego-sektoral yang
masih melakat di birokrasi kita membuat pelayanan public dan pembangunan
nasional menjadi terhambat. Masing –
masing intansi pemerintah hanya berlomba menyelesaikan program-programnya tanpa
adanya sinergitas yang baik dalam mencapai tujuan tertentu. Sayangnya, kondisi tersebut didukung dengan
tidak adanya penekanan aspek whole of
Government dalam Key Performance
Indicator (KPI) kita (di Indonesia dikenal dengan nama Indicator Kinerja
Utama (IKU)). Mustinya, sinergitas
antar-instansi menjadi salah satu IKU instansi pemerintah di Indonesia,
sehingga lebih diperhatikan dalam proses pelaksanaannya.
Salah satu bentuk whole
of Government yang telah terimplentasi di Kementerian PAN-RB yaitu Sistem
Aplikasi LAPOR. Aplikasi LAPOR merupakan
integrasi sistem pengaduan dari Kementerian PAN-RB, KSP (Kantor Staff
Presiden), dan Ombudsman. Melalui LAPOR, masyarakat yang tidak puas
dengan pelayanan public yang diberikan pemerintah, dapat menyampaikan
aspirasinya dengan mudah, cepat, efektif, dan efisien. Lesson learn yang dapat diambil dari
contoh tersebut adalah bahwa penerapan konsep whole of Government dalam instansi pemerintah dapat meningkatkan
kualitas pelayanan public. Asapun Teknologi
Informasi dan Komunikasi (TIK) dapat menjadi jembatan untuk mewadahi inovasi
tersebut.
Bentuk implementasi whole of Government lain di Kementerian PAN-RB yaitu pembangunan
Mal Pelayanan Publik. Hampir sama
dengan PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu).
Mal pelayanan publik mengintegrasikan berbagai pelayanan administrative
masyarakat dalam satu tempat/Gedung yang sama.
Pembangunan mall pelayanan publik jelas harus mampu mengkoordinasikan
dan mengintegrasikan berbagai instansi pemerintah, seperti Dinas Kependudukan
dan Catatan Sipil, Dinas Perizinan, Dinas Perdagangan, dan lain
sebagainya. Info lebih lengkap terkait dengan Mal Pelayanan Publik bisa dibaca DISINI.
Lesson learn yang dapat diambil dari contoh tersebut adalah bahwa dalam penerapan whole of Government, masing – masing instansi harus mampu bersinergitas dan mengutamakan kepentingan public di atas kepentingan golongan.
Lesson learn yang dapat diambil dari contoh tersebut adalah bahwa dalam penerapan whole of Government, masing – masing instansi harus mampu bersinergitas dan mengutamakan kepentingan public di atas kepentingan golongan.
Lesson learn lainnya yang dapat saya ambil dari
sesi kali ini adalah bahwa untuk menciptakan whole of Government di Indonesia, maka aspek perencanaan harus
diperhatikan. Ketika perencanaan sudah
berorientasi hasil (outcome) maka
alur pelaksanaan whole of Government dibawahnya
akan semakin mudah. Tujuan organisasi
(di level outcome) nantinya akan
diturunkan ke dalam sasaran, program, dan kegiatan, yang masing-masing memiliki
penanggung jawab. Masing – masing
penanggung jawab kemudian harus bersinergi demi tercapainya tujuan organisasi.
BACA JUGA
DIARY LATSAR CPNS (1)
DIARY LATSAR CPNS (2)
DIARY LATSAR CPNS (3)
DIARY LATSAR CPNS (4)
DIARY LATSAR CPNS (5)
DIARY LATSAR CPNS (6)
DIARY LATSAR CPNS (7)
DIARY LATSAR CPNS (8)
DIARY LATSAR CPNS (9)
DIARY LATSAR CPNS (10)
DIARY LATSAR CPNS (11)
DIARY LATSAR CPNS (12)
DIARY LATSAR CPNS (13)
DIARY LATSAR CPNS (14)
DIARY LATSAR CPNS (15)
DIARY LATSAR CPNS (15)
DIARY LATSAR CPNS FINAL
BACA JUGA
DIARY LATSAR CPNS (1)
DIARY LATSAR CPNS (2)
DIARY LATSAR CPNS (3)
DIARY LATSAR CPNS (4)
DIARY LATSAR CPNS (5)
DIARY LATSAR CPNS (6)
DIARY LATSAR CPNS (7)
DIARY LATSAR CPNS (8)
DIARY LATSAR CPNS (9)
DIARY LATSAR CPNS (10)
DIARY LATSAR CPNS (11)
DIARY LATSAR CPNS (12)
DIARY LATSAR CPNS (13)
DIARY LATSAR CPNS (14)
DIARY LATSAR CPNS (15)
DIARY LATSAR CPNS (15)
DIARY LATSAR CPNS FINAL
0 comments:
Post a Comment